VIVA – Presiden RI Prabowo Subianto meresmikan secara simbolis pembangunan dan renovasi 17 stadion yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia. Peresmian digelar di Stadion Gelora Delta, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Senin, 17 Maret 2025.
Saat peresmian itu, ketua PSSI turut hadir, dalam pidatonya dihadapan Presiden Prabowo, Erick Thohir menyampaikan bahwa Indonesia sudah selayaknya menjadi bangsa yang besar selayaknya bangsa-bangsa di dunia.