Infrastruktur Baru Jakarta: Senen Underpass Extension

lewat 4 tahun lalu
News

VIVA – Underpass Senen Extension akhirnya mulai uji coba sejak 2 Desember 2020. Terowongan baru ini dirancang terhubung dengan Underpass Senen yang sudah ada. Pengendara dari jalan Letjend Suprapto kini bisa tembus langsung ke jalan Senen Raya tanpa kena lampu merah. Underpass ini diharapkan bisa mengurangi kemacetan di simpang Senen, Jakarta Pusat.

Simpang Senen pun kini dipercantik dengan jembatan penyeberangan dan marka jalan khusus bus dan sepeda. Proyek garapan Pemprov DKI Jakarta ini dibangun sejak Januari 2020 dan menelan anggaran Rp121,1 miliar.