Rekaman Satwa Liar Nyebrang Jalan Tol Lewat Jembatan Khusus

lewat 4 tahun lalu
News

VIVA –  Pemerintah Negara Bagian Utah, Amerika Serikat (AS) menghabiskan US$5 juta atau Rp70,7 miliar hanya untuk membangun jembatan untuk digunakan satwa liar menyeberang. Divisi Sumber Daya Hewan Liar di Utah, Amerika Serikat, melakukan sesuatu yang unik. Mereka membangun jembatan agar hewan liar bisa menyeberangi jalan tol di Parley’s Canyon.

Tak disangka, langkah unik ini ternyata benar-benar berhasil. Dalam rekaman video, tampak puluhan hewan menyeberangi jalan tol dengan jembatan itu.  Beberapa yang terekam, di antaranya adalah landak, rusa dan beruang. Jembatan overpass ini dibangun pada 2018 lalu.  Jalanannya dilapisi batu dan kerikil untuk memberikan rasa aman bagi hewan. Sebelum jembatan ini dibangun, hewan liar harus melewati jalan tol saat ingin bermigrasi.  Hal ini menyebabkan banyak kecelakaan yang menewaskan hewan dan pengguna jalan.