Lumba-lumba Nyasar ke Sungai, Jadi Mainan Anak-anak Aceh

lewat 4 tahun lalu
News

VIVA – Warga Aceh dihebohkan dengan kemunculan lumba-lumba di Sungai Krueng Musa. Lumba-lumba itu ditemukan di aliran Sungai Krueng Musa, Kabupaten Aceh Timur, Aceh, pada Sabtu, 21 November 2020. Dalam video, tampak seorang remaja berdiri di tengah sungai sembari menggendong seekor lumba-lumba berukuran kecil.  Lumba-lumba itu terlihat masih bergerak-gerak saat diangkat dari air yang berwarna cokelat. Hingga kini, belum diketahui pasti penyebab kemunculan lumba-lumba di Sungai Krueng Musa. Diduga, lumba-lumba kecil itu tersesat, kemudian terdampar di sungai tersebut.