VIVA – Suasana para pengunjung saat berada di Toko Decathlon, Surabaya. Meningkatnya kesadaran masyarakat akan gaya hidup sehat dan peran olahraga dalam meningkatkan kualitas hidup, Decathlon kini hadir dengan konsep baru dengan menyediakan lebih dari 5,000 peralatan olahraga untuk 60 cabang dengan harga yang lebih terjangkau dan lebih banyak variasi peralatan produksi lokal. “Decathlon Surabaya lebih dari sekadar toko—ini adalah pusat olahraga, tempat di mana pelanggan dapat berinteraksi dengan produk kami dan merasakan esensi olahraga. Lebih dari sekedar menjadi penggerak bagi setiap orang untuk mengakses olahraga dan menjalani hidup yang lebih sehat, Decathlon bertujuan untuk mendukung gerakan positif dari berbagai latar belakang yang memiliki semangat yang sama untuk hidup sehat dengan mengembangkan kemitraan dengan berbagai komunitas olahraga di Surabaya dan sekitarnya. (VIVA.co.id/M Ali Wafa)