VIVA – Gereja Injil Martha di Berlin, Jerman menyediakan tempat shalat Jumat bagi umat muslim selama berlangsungnya bulan Ramadan. Menyadur Newsweek, umat muslim di Jerman kesulitan untuk menggelar shalat jamaah maupun shalat Jumat lantaran adanya pembatasan sosial akibat pandemi Covid-19.
Khusus untuk kegiatan keagamaan, pemerintah Jerman sejak Maret, telah membatasi kehadiran jamaah menjadi 50 orang disetiap tempat ibadah. Masjid Dar Assalam di distrik Neukölln, Berlin, bisanya bisa menampung hingga 1.000 orang jamaah. Namun, kekinian, hanya sejumlah kecil orang yang diperbolehkan shalat. Gereja Injil Martha yang terletak sekitar 2,5 kilometer mengulurkan bantuan kepada umat muslim. Ruang gereja kini boleh digunakan untuk menggelar shalat berjamaah.
KPK Periksa Azis Syamsuddin, Jadi Saksi Kasus Suap
Keluarga Cendana Gelar Haul 100 Tahun Pak Harto
Pemda Kudus Terus Upaya Pencegahan Penyebaran Corona
Penemuan Jasad Wanita Hamil Dalam Septic Tank
Gegara Bunyi Klakson, Pria Murka Hantam Pengemudi Mobil
Bawa Parang, Pria Berambut Gondrong Serang Mapolresta
Kasus Covid-19 Meledak, 4 Kecamatan Dilockdown
2 Ormas Bentrok di Depan Mapolres Bekasi
Jerinx Sid Resmi Bebas Usai Menjalani 10 Bulan Penjara