VIVA – Korea Utara menggelar parade militer megah untuk menutup Kongres Partai Pekerja ke-8. Parade ini digelar pada Kamis, 14 Januari 2021, di Kim Il-sung Square, Pyongyang. Di tribun utama tampak pemimpin Korut, Kim Jong-un, bersama komrad-komrad tertingginya berpakaian militer lengkap. Yang mencuri perhatian adalah empat buah Pukguksong-5, misil raksasa dengan moncong berwarna putih. Menurut analis barat, Pukguksong-5 adalah model terbaru dari Pukguksong-4 yang diungkap lewat parade Oktober 2020 lalu. Menurut kantor media KCNA, itu adalah misil balistik terkuat di dunia yang bisa diluncurkan dari kapal selam. Korut memang diketahui menjalani beberapa ujicoba misil balistik bawah air, dan sedang kembangkan teknologi kapal selam.
2 Jet Tempur AS Ditembak Jatuh Kapal Sendiri di Laut Merah
Stasiun KCIC Karawang Beroperasi di 2025, Tapi..
Viral Lagi, Dokter Koas Aniaya Pedagang Makanan di Medan
Sel Tahanan 3 Oknum Polisi Tak Digembok, Dibui Gegara Ini...
Seru! Liburan Keliling Dunia Bisa di Majalengka
Mencekam! Mumi Berusia Ribuan Tahun di Pamerkan
Seru! Sensasi Keliling Desa Naik VW Tua di Bantul
Panda Merah Rayakan Natal Dengan Pohon Penuh Cemilan
Fungsi dan Cara Mudah Pakai Meta AI WhatsApp