VIVA – Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono meminta, massa aksi di depan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) segera membubarkan diri setelah pukul 18.00 WIB, sesuai dengan izin yang diberikan. Menurut dia, aparat kepolisian telah memfasilitasi aksi demo hari ini. Aparat memberi jaminan keamanan pada semua peserta aksi sehingga aksi berjalan damai dan tidak ada gesekan. Dari pantauan VIVA, massa aksi melakukan buka puasa bersama di jalanan di depan gedung Bawaslu. Usai buka puasa, massa juga melakukan salat magrib berjamaah. Usai salat berjamaah, orator menanyakan apakah massa siap bertahan. "Siap bertahan. Siap bertahan, siap bertahan," teriak massa.
Artis Asal Lebanon Menolak Saat Ditawarkan Minum Starbucks
Ketum Kadin Anindya Bakrie: RI Bentuk Carbon Marker untuk...
Melihat Masjid Presiden Joko Widodo Lebih Dekat
Pidato Anindya Bakrie dalam Indonesia Investment di London
Keren! Dari Limbah Bisa Jadi Kerajinan Siluet.
Terancam Punah, Seseorang Selamatkan Habitat Kura Kura Alban
Tanaman Rami, Si Bahan Baku Industri yang 'Mendunia'
Gegara 2 Pesawat, NASA Musnahkan Kehidupan Planet Mars